Bagaimana Cara Membangun Hubungan yang Baik dengan Diri Sendiri? Ini Cara yang Bisa Mama Lakukan 💛


cara membangun hubungan yang baik dengan diri sendiri


Bagaimana hubunganmu dengan diri sendiri, sudah sangat baikkah? Apakah Mama selalu menjadi sahabat terbaik untuk diri sendiri? Kalau saya ditanya ini beberapa tahun lalu, jawabannya adalah belum. Ya, beberapa tahun lalu saya belum memiliki hubungan yang sangat baik dengan diri sendiri.

Memiliki hubungan yang baik dengan diri sendiri artinya dirimu bisa menjadi sahabat terbaikmu, yang menerima, memahami, dan mencintai diri sendiri seutuhnya. Kamu juga memperlakukan diri sendiri dengan baik, termasuk mengatakan hal hal baik pada diri sendiri dan berpikir yang baik baik terhadap diri sendiri.

Memiliki hubungan yang baik dengan diri sendiri pada akhirnya sangat memengaruhi kebahagiaan dan kedamaian dalam dirimu. Semakin baik hubunganmu dengan diri sendiri maka semakin meningkat pula kebahagiaan dan kedamaianmu. Mama mau tahu bagaimana cara untuk membangun hubungan yang baik dengan diri sendiri? Yuk, baca ulasan lengkapnya di bawah ini. Selamat membaca hingga selesai, ya. ☺️


5 Cara Membangun Hubungan yang Baik dengan Diri Sendiri 


Kalau kamu ingin lebih bahagia dan damai dari dalam dirimu, bangunlah hubungan yang baik dengan diri sendiri. Karena sesungguhnya orang pertama yang paling penting dalam hidupmu adalah dirimu sendiri. Dirimulah yang selalu menemanimu setiap detik hingga akhir hayatmu. 

Sejak memiliki hubungan yang makin baik dengan diri sendiri saya jauh lebih nyaman menjalani hidup, dan saya pun menjadi lebih mudah bahagia dan merasa damai. Mama bisa lakukan beberapa cara berikut ini untuk membangun hubungan yang baik dengan diri sendiri. 😍


1.  Rutin luangkan waktu untuk terhubung dengan diri sendiri 


Apakah Mama sudah meluangkan waktu untuk benar benar terhubung dengan diri sendiri setiap harinya? Terhubung dengan diri sendiri artinya kamu merasakan kehadiranmu saat ini, menyadari apa yang sedang kamu pikirkan dan rasakan saat ini, serta berkomunikasi dengan diri sendiri. 

Terhubung dengan diri sendiri membuatmu bisa mengetahui keadaan dirimu, seperti bagaimana pikiranmu dan perasaanmu. Dengan mengetahui hal ini kamu bisa mengetahui apa kebutuhanmu.

Misal, ketika dirimu menyadari bahwa pikiranmu sedang tidak tenang. Kamu bisa mencoba menenangkan pikiranmu, apakah itu dengan menulis buku harian, menyadari napas, atau melakukan dialog positif dengan pikiranmu. Begitu pun saat kamu merasa emosimu sedang tidak nyaman, damaikan emosimu dengan melakukan hal hal yang kamu sukai, seperti mendengarkan musik yang menenangkan, menikmati hobi, hingga sekadar bersantai merebahkan diri di tempat tidur. 😴

Cobalah untuk rutin meluangkan waktu untuk terhubung dengan diri sendiri setiap harinya, meski itu hanya 30 menit. Waktu ini merupakan me time, di mana kamu meluangkan waktu untuk diri sendiri dan dengan diri sendiri. 


2.  Perlakukan dirimu dengan kasih sayang


Bagaimana caramu memperlakukan orang yang sangat sangat kamu cintai? Tentu dirimu akan memperlakukannya dengan penuh kasih sayang, kan? Perlakukan dirimu seperti itu. Karena orang pertama yang paling berhak menerima cintamu adalah dirimu sendiri, jiwa yang ada di dalam dirimu. ♥️

Berikan dukungan serta rangkul diri sendiri kapan pun dan dalam kondisi apa pun. Termasuk ketika kamu merasa belum melakukan yang terbaik, melakukan kesalahan, atau saat terjadi hal hal yang tidak kamu inginkan. 

Sering kali ketika kita melakukan kesalahan (bahkan untuk kesalahan kecil) kita cenderung menyalahkan diri sendiri dan berpikir tidak baik kepada diri sendiri. Akhirnya ini membuat kita menjadi tidak nyaman dan suasana hati menjadi tidak baik. 

Cobalah untuk merangkul dan memaafkan diri sendiri. Tidak perlu menyalahkan, tapi kedepankan rasa kasih sayang pada diri sendiri. Tidak ada manusia yang tidak pernah melakukan kesalahan. Kamu selalu bisa belajar dari kesalahan. Semangati dan yakinkan diri sendiri untuk menjadi lebih baik dari waktu ke waktu. 

Selain memberikan dukungan dan merangkul diri sendiri, wujud kasih sayang pada diri sendiri yaitu dengan menerima dirimu seutuhnya secara lengkap. Bukan hanya menerima kelebihan, kekuatan, dan kebaikanmu. Tapi juga menerima kekurangan, kelemahan, serta kesalahanmu. 

Ketika kamu memperlakukan diri sendiri dengan penuh kasih serta rasa sayang, dirimu akan merasa lebih bahagia dan nyaman dengan diri sendiri. 


3.  Bicaralah yang baik baik kepada diri sendiri


Dulu, sebelum memiliki hubungan yang baik dengan diri sendiri, saya sering mengatakan hal hal yang tidak positif kepada diri sendiri. Apakah itu saat saya melakukan kesalahan, tidak mendapatkan apa yang saya inginkan, maupun ketika menyadari kekurangan atau kelemahan saya. 

Tentu saja kata kata yang sebenarnya tidak enak didengar itu pada akhirnya membuat saya merasa makin tidak nyaman. Saya menjadi lebih mudah marah, sedih, dan tidak puas dengan diri sendiri. Siapa pun itu tentu tidak akan nyaman jika mendengar kata kata yang negatif ditujukan pada dirinya. Sama halnya saat dirimu mengucapkan kata kata negatif pada diri sendiri. 

Coba bayangkan jika temanmu sering mengucapkan kata kata negatif pada dirimu. Apakah kamu suka dan nyaman dengannya? Apakah kamu ingin menjalin hubungan yang dekat dengan teman seperti itu? Tentu tidak, ya kan? 🫢

Coba sadari bagaimana kata kata yang kamu gunakan saat bicara pada diri sendiri. Latih dirimu untuk hanya mengucapkan kata kata yang baik, positif, dan indah kepada diri sendiri. Ini akan membuatmu nyaman dan mudah bahagia. Kemudian hubunganmu dengan diri sendiri pun menjadi semakin baik. 


4.  Penuhi kebutuhanmu


Kebutuhan adalah sesuatu yang sangat kamu perlukan. Dan orang yang paling mengetahui apa kebutuhanmu adalah dirimu sendiri. Sebab kamulah yang paling mengetahui apa yang ada di pikiranmu serta apa yang kamu rasakan di kalbu dan tubuhmu. Bagaimana caranya supaya kamu bisa mengetahui apa kebutuhanmu? Baca lagi ulasan nomor 1 di atas, yaitu luangkan waktu untuk terhubung dengan diri sendiri. Sehingga kamu bisa berkomunikasi dengan diri sendiri dan menyadari bagaimana keadaan dirimu dan apa yang menjadi kebutuhanmu.

Nah, setelah dirimu mengetahui apa kebutuhanmu, kemudian berusahalah untuk memenuhinya. Misalnya, ketika kamu merasa tubuhmu kurang fit atau kurang sehat. Itu artinya dirimu membutuhkan istirahat yang lebih. Bukan hanya mengistirahatkan tubuh tapi juga pikiran, dengan meminimalkan informasi yang tidak positif atau tidak penting untukmu (termasuk dari sosial media). 

Ketika kebutuhan kebutuhanmu terpenuhi tentunya dirimu akan merasa lebih baik dan lebih sehat. Dan kamu juga akan merasa lebih puas dengan diri sendiri. Coba cek, apa yang pikiranmu butuhkan saat ini? Apa yang kalbumu butuhkan? Dan juga apa yang tubuhmu butuhkan? Penuhilah. 🫡


5.  Berusaha merangkul emosimu


Apakah dirimu bisa menyadari atau mengetahui ketika mengalami sebuah emosi yang tidak nyaman (seperti marah, sedih, takut, cemas dan lain lain), kemudian kamu bisa mengerti mengapa emosi tersebut kamu rasakan? Jika iya, ini berarti dirimu bisa memahami emosimu.

Dengan memahami emosi yang dirimu rasakan akan membuatmu dapat merangkul emosi tersebut. Artinya, dirimu tidak melawan emosi, tetapi berdamai dengan emosi tersebut. Kamu menerima emosi yang kamu rasakan. Merangkul emosi sangat membantu untuk kamu bisa mengendalikan emosi dengan baik. 

"Ingat, merasakan emosi bukanlah sebuah kesalahan".

Merasakan emosi merupakan hal yang sangat wajar, karena setiap orang pasti merasakan emosi. Namun, setiap orang merespon emosi yang dirasakan dengan cara berbeda beda. Itu sebabnya perbuatan yang dihasilkan dari emosi akan berbeda beda. 

Misal, ketika merasakan emosi marah, ada orang yang kemudian meluapkan marahnya dengan melakukan perbuatan yang kasar dan menyakiti orang lain. Tapi ada juga yang ketika marah mereka berusaha mengendalikan diri dan menenangkan emosinya. Jadi, berusahalah untuk dapat memahami emosimu dan merangkulnya. Sehingga pada akhirnya kamu jadi lebih mudah mengendalikan emosi dan dirimu lebih nyaman dengan diri sendiri.

Okei Mam, itulah beberapa cara untukmu membangun hubungan yang baik dengan diri sendiri. Yuk, terapkan satu persatu secara perlahan. Terima kasih sudah membaca hingga selesai, ya. 😘


💖 Let's share this post! Because sharing inspiring things makes you amazing.

 

Remember, you only live once. So live a healthy, happy, and peaceful life!

 

With my heart, 

~ Arifah ~

 

Bacaan inspiratif menarik selanjutnya (di bookmark dulu, yuk!) : Yuk, Me Time! Ini Alasan Penting kenapa Mama Sangat Membutuhkannya 


Credit image: stock.adobe.com

Inspirasi Terpopuler di Blog Ini

7 Cara Menghargai Diri Sendiri yang Membuat Mama Lebih Bahagia 💛

Mama Sering Bicara pada Diri Sendiri? Ini Manfaatnya untuk Kesehatan Jiwamu 🤍

Apa Saja Tips Hidup Damai yang Penting untuk Mama Lakukan? 🤍

6 Manfaat Gaya Hidup Holistik supaya Mama Sehat Secara Menyeluruh 💚

5 Cara Terhubung dengan Diri Sendiri yang Membuat Hidup Mama Lebih Indah 💖